6 Cara Lindungi Anak dari Pelecehan Seks di Ponsel - Ilmukelasberat on Blogspot
Paling Hott !!! :
Home » » 6 Cara Lindungi Anak dari Pelecehan Seks di Ponsel

6 Cara Lindungi Anak dari Pelecehan Seks di Ponsel

Ditulis oleh Ilmukelasberat on Blogspot Hari Wednesday, June 13, 2012 | 3:01 AM


Remaja mana kini yang tidak pakai ponsel? Bahkan anak-anak pun sudah memakainya.  Kini, ponsel yang dilengkapi kamera dan koneksi internet  sudah umum dipakai, sebab harganya yang kian murah.
Nah, kamera jenis ini lah yang dengan mudah dikirimi gambar tidak senonoh yang belum pantas dilihat anak-anak usia belia. Sudah banyak kan kasus beredarnya gambar porno di kalangan anak sekolah?

Menurut catatan  Pew Internet & American Life Project, 1 dari 6 anak remaja usia 12-17 tahun pengguna ponsel menerima gambar atau bahkan video yang menggambarkan perilaku seksual dari orang yang mereka tidak kenal. Tentu saja ini merupakan pelecehan seksual, bahkan dapat dikatakan kekerasan terhadap anak-anak.

Orang tua dan guru tidak dapat memantau sepenuhnya apa isi ponsel anak-anak, sehingga sering kali kecolongan. Dan anak-anak pun kadang terlalu takut atau malu untuk melaporkan ke orang tua dan guru. Biasanya mereka hanya mengadu ke sesama teman. Apakah respon mereka positif atau negatif, sulit diketahui.  Yang jelas, di usia mereka masih terlalu dini untuk dapat mengontrol diri sendiri. Bagus jika mereka tahu hal itu adalah sebuah kesalahan, dan tidak akan meniru. Tapi tidak semua anak memiliki kontrol diri sedemikian kuat, bukan?

Lalu, apa yang harus dilakukan orang tua? Berikut ada tips yang dapat diikuti:
  1. Sebelum membelikan anak Anda sebuah ponsel, buatlah aturan penggunaannya. Termasuk jenis informasi atau gambar apa yang boleh diterima dan dikirim melalui ponsel.
  2. Cari tahu program pelindung yang bisa dipasang pada ponsel anak Anda. Misalnya memblokir suatu pesan yang tidak diinginkan.
  3. Bicarakan pada andak Anda tentang konsekuensi memiliki ponsel, termasuk saling berkirim pesan. Beritahu juga bahwa pengirim pesan yang tidak senonoh dapat dijerat hukum.
  4. Pesan pada anak untuk segera melaporkan pada Anda atau guru jika menerima pesan yang mengganggu atau tak membuatnya nyaman. Tekankan bahwa ia tidak akan dimarahi karena itu.
  5. Ingatkan anak Anda untuk tidak meneruskan/ forward pesan yang tidak senonoh ke orang lain, sebab akan merugikan dirinya sendiri.
  6. Beritahu mengenai aturan sekolah mengenai penggunaan ponsel berkaitan dengan cyberbully dan sexting.


Yang paling penting adalah, orang tua harus membuat anak merasa nyaman untuk bicara dan berterus terang. Jangan membuat anak merasa takut pada Anda.



Bagikan Artikel ini melalui :

0 comments:

Silahkan berkomentar sesuai norma dan etika. Tunjukan kalau anda punya pola pikir berkualitas. Terima kasih.

 
Ikut membantu, klik kami : Sponsor 1 | Sponsor 2 | Sponsor 3 | Sponsors 4
Copyleft © 2012. Ilmukelasberat on Blogspot - Opensource, silahkan copy, sertakan link sumbernya.
Beranda
Didukung oleh Blogger