SEEKOR IKAN TETAP HIDUP DI PARU PARU SEORANG BOCAH - Ilmukelasberat on Blogspot
Paling Hott !!! :
Home » » SEEKOR IKAN TETAP HIDUP DI PARU PARU SEORANG BOCAH

SEEKOR IKAN TETAP HIDUP DI PARU PARU SEORANG BOCAH

Ditulis oleh Ilmukelasberat on Blogspot Hari Monday, June 4, 2012 | 4:12 AM


Kejadian langka dialami seorang bocah bernama Anil Barela asal Khargone, Provinsi Madhya Pradesh, India. Seekor ikan hidup yang ditelannya ternyata dapat bertahan hidup dalam paru-parunya.
Kejadian ini berawal saat Anil yang sedang berenang di sungai dan bercanda dengan teman-temannya, melakukan sebuah ritual umum yang biasa dilakukan anak-anak di India, yakni menelan ikan hidup-hidup.

Namun bukannya masuk ke lambungnya, ikan sepanjang 8,89 centimeter justru tersasar dan masuk ke dalam paru-paru sang bocah. Sempat tersengal-sengal, Anil akhirnya dilarikan ke rumah sakit. Petugas medis setempat memilih melakukan operasi darurat untuk mengambil ikan yang masih hidup tersebut, setelah kadar oksigennya menipis dan Anil makin kesulitan bernapas. Beruntung nyawa bocah ini akhirnya berhasil diselamatkan. Dia kini berada dalam masa pemulihan.
Bagikan Artikel ini melalui :

0 comments:

Silahkan berkomentar sesuai norma dan etika. Tunjukan kalau anda punya pola pikir berkualitas. Terima kasih.

 
Ikut membantu, klik kami : Sponsor 1 | Sponsor 2 | Sponsor 3 | Sponsors 4
Copyleft © 2012. Ilmukelasberat on Blogspot - Opensource, silahkan copy, sertakan link sumbernya.
Beranda
Didukung oleh Blogger